Cara menggunakan Axis TunnelCat VPN untuk mendapatkan kuota Gratis

Posted on

Cara Internetan Gratis Kuota AXIS dengan TunnelCat VPN – Di tengah zaman milenial ini menjamurnya penawaran dan promo-promo menarik dari berbagai provider internet di tanah air semakin banyak.

Saat ini bersamaan juga semakin populer aplikasi untuk dapat mengubah kuota terbatas menjadi tidak terbatas alias unlimited. Aplikasi tersebut sebut saja TunnelCat VPN salah satunya.

Aplikasi TunnelCat VPN adalah salah satu aplikasi yang dikembangkan di negara Filipina dan nomor satu di jenis aplikasinya.

Aplikasi ini membantu kamu untuk mengubah kuota 0 menjadi tidak unlimited. Dengan kelebihan-kelebihan yang diberikan, aplikasi ini sangatlah menjadi primadona bagi pemburu kuota gratis dan unlimited.

Nah.. pada pembahasan kali ini kami akan membahas secara lengkap bagaimana cara internetan gratis AXIS dengan aplikasi TunnelCatVPN.

Bagi kamu pengguna provider AXIS yang ingin merasakan kehebatan aplikasi ini, pastikan kamu menyimak pembahasan kami kali ini sampai selesai supaya kamu bisa internetan gratis dan tidak ketinggalan trik-triknya.

Apa itu Aplikasi TunnelCat VPN?

Axis TunnelCat VPN

TunnelCat VPN adalah klien VPN gratis yang membantu kamu melewati sensor internet.

Ini dapat melakukan tunnel data kamu melalui DNS, SSL dan tunneling HTTP yang didukung oleh OpenVPN.

Kelebihan TunnelCat VPN

Mungkin dari kamu akan bertanya-tanya, dari sekian banyak aplikasi serupa di Play Store mengapa malah menggunakan aplikasi TunnelCat VPN?

Apa kelebihan aplikasi ini dibandingkan dengan aplikasi serupa lainnya? Kelebihan aplikasi TunnelCat VPN di antaranya:

  1. Merupakan aplikasi nomor satu di jenisnya.
  2. Tampilan dan pengaturan yang lebih simpel tanpa harus kamu masukkan SSL.
  3. Tidak membutuhkan waktu lama yang lama untuk membuat pengaturannya karena tahapannya tidak banyak.
  4. Kecepatannya sangat cepat dibandingkan dengan aplikasi yang sejenis (lebih dari 5MB/s).
  5. Proses aplikasi TunnelCat VPN untuk terhubung dengan jaringan sangat cepat dibandingkan aplikasi serupa (jika bug-nya work dan pengaturan benar).
  6. Akses jaringan tak terbatas.
tunnelcat vpn

Ketentuan :

Sebelum membuat settingan pada APN smartphone dan aplikasi TunnelCat VPN, silakan kamu baca ketentuan-ketentuan berikut ini untuk mengetahui detailnya:

  1. Pastikan kuota dan pulsa kamu kosong saat akan membuat settingan internet gratis AXIS dengan TunnelCat VPN.
  2. Cara ini juga dapat digunakan untuk melakukan aktivitas seperti live dan video streaming, online gaming, videocall, dan lain-lainnya.
  3. Download aplikasi TunnelCat VPN melalui Play Store.
  4. Membuat settingan APN pada smartphone.
  5. Trik ini khusus untuk provider AXIS reguler. Sementara untuk AXIS Hura-Hura settingannya akan sedikit berbeda.

Cara Setting APN Internet Gratis AXIS

Cara internetan gratis provider AXIS dengan TunnelCat VPN harus terlebih dahulu mengatur menyetting APN (Access Point Name) di ponsel canggih kamu. Caranya yaitu:

  • Buka ke Settingan> Lainnya > Jaringan Seluler > Access Point Name (Nama Titik Akses). Buat APN baru dengan settingan sebagai berikut:
Nama: Videomax.co
APN: hwgprs
Server: 8.8.8.8
Jenis autentikasi: PAP atau CHAP
Protokol APN: IPv4/IPv6
  • Setelah itu kamu klik Simpan dan pilih APN tersebut.

Baca dulu : Cara Setting Anonytun Videomax

Cara Setting Aplikasi TunnelCat VPN AXIS

Setelah kamu membuat pengaturan APN-nya, selanjutnya setting aplikasi TunnelCat VPN, cara setting aplikasinya adalah sebagai berikut:

  1. Download TunnelCat VPN di Playstore.
  2. Buka aplikasi TunnelCat VPN.
  3. Pada halaman utama, silakan kamu pilih salah satu server yang tersedia. Sebagai contoh kali ini, silakan pilih server Singapore 5 karena server ini termasuk stabil bahkan ketika kamu gunakan untuk bermain game online.
  4. Masuk ke halaman settingan aplikasi TunnelCat VPN dengan yang berada di pojok kanan bawah.
  5. Scroll ke paling bawah lalu kamu klik pada ADVANCE SETTINGS.
  6. Pada halaman ADVANCE SETTINGS, buat settingan seperti ini:
    ✔️ Tunneling Method: pilih SSL
    ✔️ Payload Settings: staging.axisnet.id (bug bisa berhasil atau tidak tergantung dari IP)
    ✔️ Repository URL: hapus URL yang sudah ada, biarkan kosong
  7. Kembali ke halaman utama TunnelCat VPN lalu kamu klik START CONNECTION
    Selesai.

Catatan: Pada bagian ADVANCE SETTINGS > Payload Settings, bug yang dimasukkan dapat work atau bisa tidak.

Jika kamu tidak berhasil dengan bug yang diberikan di atas, silakan coba masukan tr.line.me. Jika masih tidak berhasil juga, kamu dapat browsing bug AXIS yang work lalu coba kamu gunakan.

Cara Untuk Memastikan

Cara untuk memastikan bahwa aplikasi TunnelCat VPN sudah terkoneksi dengan jaringan APN dan memastikan kecepatannya yang cepat, coba kamu lakukan beberapa aktivitas berikut:

  • ✔️ Coba langsung kamu gunakan untuk streaming video YouTube dengan kualitas HD.
  • ✔️ Coba kamu Download file atau aplikasi di Play Store.
  • ✔️ Lakukan aktivitas di poin 1 dan 2 secara bersamaan agar bisa dilihat berhasil atau tidaknya.
  • ✔️ Bisa juga kamu cek kecepatannya dengan aplikasi Speed Map.

Coba Juga :

Nah itulah tadi pembahasan trik-trik yang dapat kami sampaikan mengenai Cara Internetan Gratis AXIS dengan TunnelCat VPN. Ada beberapa cara yang perlu dilakukan.

Namun jika dibandingkan dengan aplikasi yang sama lainnya, internetan gratis dengan aplikasi TunnelCat VPN cenderung lebih mudah dan cepat. Selamat mencoba dan terima kasih.